tanaman di ruang kerja

3 Jenis Tanaman yang Cocok di Ruang Kerja

Beberapa jenis tanaman yang dapat hidup dalam pencahayaan minim, biasanya sering dijadikan sebagai tanaman indoor. Dengan pertimbangan bentuknya yang cantik, tanaman tersebut dapat pula ditempatkan di ruang kerja dengan tujuan membuat ruangan tampak lebih segar sehingga mengurangi stress. Berikut beberapa jenis tanaman yang cocok diletakkan pada ruangan kerja:

Tanaman di Dalam Ruangan

tanaman di dalam ruangan kerja

Zamioculcas Bibit Zamioculcas »

Salah satu tanaman di dalam ruangan yang sangat kami rekomendasikan. Zamioculcas populer dengan nama lain seperti zamia ataup pohon dollar. Warna daunnya yang hijau mengkilap mampu memberikan pemandangan yang segar di ruang kerja Anda. Tanaman ini berasal dari Benua Afrika, tepatnya dari Kenya, Tanzania dan Zanzibar. Dapat hidup di media yang minim air karena di habitat aslinya zamioculcas dapat tumbuh di padang rumput kering dan tanah yang berbatu. Oleh karena itu perawatannya tidak merepotkan dan penyiraman bisa dilakukan 2 kali dalam satu minggu, karena akar zamioculcas mampu menyimpan kelembaban dengan sangat baik.

Tanaman ini bisa hidup dalam pencahayaan matahari yang minim, sehingga cocok dijadikan sebagai tanaman indoor. Namun, untuk membuat pertumbuhannya lebih baik, saat penyiraman biarkan terkena sinar matahari selama 3 jam, kemudian masukkan kembali ke ruangan selama 2-3 hari. Rawatlah daunnya agar tetap mengkilap dengan mengelapnya menggunakan tisu yang telah dibasahi dengan air susu.

Syngonium Bibit Syngonium »

Syngonium merupakan tanaman yang bentuk daunnya mirip seperti keladi. Ada berbagai varian syngonium, seperti syngonium pixie (keladi liliput), syngonium pink, syngonium snow white, keladi kriwil dan lain sebagainya. Daunnya yang sederhana, cantik serta hanya membutuhkan penyinaran matahari yang teduh, membuat tanaman ini cocok dijadikan sebagai tanaman indoor dan dapat mempercantik tampilan ruangan kerja.

Anda bisa menaruhnya di atas meja dengan menggunakan ukuran tanaman yang kecil atau juga bisa menaruhnya di lantai dengan ukuran yang lebih besar. Walaupun tumbuh lebih baik di lingkungan yang teduh, syngonium lebih menyukai air sehingga penyiraman sebaiknya dilakukan setiap hari. Pertumbuhannya yang cepat juga mengharuskan pemangkasan yang rutin agar tanaman ini tetap terlihat cantik.

Dracena Bibit Dracena »

Dracena adalah tanaman hias yang beberapa jenisnya sering dijadikan tanaman indoor. Tanaman ini tergolong bandel dan tidak rewel sehingga perawatannya tidaklah begitu sulit. Dapat tumbuh di ruangan dengan pencahayaan minim dan jika sebelumnya selalu berada di dalam ruangan, kemudian diletakkan di bawah sinar matahari langsung, maka pertumbuhannya akan semakin cepat dengan daun yang menjadi lebih tebal.

Tanaman dracena sering di pajang dalam ruangan kantor, karena selain tampilannya yang indah, tanaman ini juga bermanfaat dalam membersihkan udara dengan menyerap formaldehyde, benzene dan karbon monoksida dari udara.

Ruang kerja yang hijau dan segar dapat memberikan suasana yang lebih nyaman, sehingga tentu akan memberikan hasil kerja yang lebih maksimal. Hiaslah ruangan kerja Anda dengan beberapa jenis tanaman indoor dan dapatkan manfaatnya.

Cek disini semua produk tanaman indoor yang kami jual.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Butuh Bantuan? Chat di WA