Tanaman Telor Puyuh Putih yang memiliki nama ilmiah Fittonia sp dan berasal dari famili Acanthaceae ini asli hutan hujan tropis di Amerika Selatan terutama Peru. Salah satu tanaman hias yang memiliki corak yang sangat menarik dengan daunnya yang berwarna hijau dan dipenuhi bintik-bintik putih yang menyebar di seluruh permukaan daun sehingga menyerupai corak telur puyuh.
Agar tumbuh optimal, tanaman ini membutuhkan penyinaran matahari sepanjang hari dengan intensitas penyiraman sebanyak 1x dalam satu hari. Baik menggunakan tanah biasa maupun tanah humus. Tanaman ini memiliki tingkat kesulitan sedang dalam perawatannya. Dalam beberapa minggu pasca tanam akan tumbuh daun.
Berikut ini ciri-ciri Tanaman Telor Puyuh Putih:
- Daunnya yang berwarna hijau dan dipenuhi bintik-bintik putih, menyerupai corak telur puyuh
- Ukuran tanaman ketika dikirim: 20-40 cm
- Paling baik disimpan di daerah yang lembab dengan sinar matahari ringan dan suhu di atas 55 ° F (13 ° C)
- Kebutuhan air sedang, lakukan penyiraman 1x dalam sehari.