Jual Benih Bibit Coleus Online
Kami jual aneka benih dan bibit tanaman hias daun Coleus. Pada kategori ini Anda akan menemukan banyak jenis dengan perpaduan warna yang menarik dari bunga coleuss.
Tentang Tanaman Coleus
Coleus adalah tanaman hias daun yang populer karena keragaman warna, corak, dan bentuk daunnya. Coleus dulunya merupakan sebuah genus dari keluarga Lamiacae. Dalam klasifikasi baru-baru ini, genus ini tidak lagi diakui, dan spesiesnya kini ditempatkan di genera Plectranthus. Istilah coleus tetap digunakan untuk spesies yang dibudidayakan sebagai tanaman hias.
Coleus banyak digemari karena warnanya yang sangat memukau, kombinasi warna kuning, merah, jingga, hijau, dll.