Tanaman Portulaca atau yang biasa disebut dengan nama Sutra Bombay, merupakan tanaman hias bertubuh pendek yang terlihat seperti rumput dan berbunga warna-warni. Di Indonesia, tanaman ini lebih dikenal dengan nama bunga pukul sembilan yang gemar dipelihara karena perawatannya terbilang mudah dan toleran terhadap kekeringan.
Bunga Portulaca sendiri memiliki banyak jenis, ada yang berkelopak tunggal (single), berkelopak ganda atau susun (double), dan juga ada yang ukuran bunganya lebih besar. Untuk produk ini, jenis dan warna portulaca yang didapatkan acak, sesuai namanya (mixed), dan tidak dapat dipilih. Tanaman ini sangat bagus untuk menghiasi tanah kosong di taman Anda atau untuk tanaman gantung di teras rumah.
Harga yang tertera adalah harga untuk per rumpun (sekitar 3-5 batang) dan hanya 1 warna saja (warna acak).
- Daerah yang cocok : semua dataran, panas maupun dingin
- Ukuran pot : diameter antara 20-30 cm
- Tanah yang digunakan : tanah kompos atau tanah humus
- Penyinaran matahari : penyinaran matahari sepanjang hari
- Kebutuhan air : siram 1 kali dalam sehari
- Bibit tanaman : stek batang
- Ukuran tanaman saat dikirim : < 20 cm
- Waktu berbunga : setiap hari
- Aroma bunga : tidak beraroma
- Pemupukan : per 30 hari sekali dengan pupuk NPK Bunga
Calvin Hartanto The (pembeli terverifikasi) –
Tina Tjandraningsih (pembeli terverifikasi) –
Anonymous (pembeli terverifikasi) –
Lany (pembeli terverifikasi) –
Mugi Rahayu (pembeli terverifikasi) –
Tegoeh Tritakariwanto (pembeli terverifikasi) –
Ada kesalahan persepsi saat saya order bibit bunga portulaca. Saya berfikir bahwa yang saya beli adalah benih / biji, beruntung saya menanyakan tips menanam bunga sehingga saya tau bahwa yg saya beli bibit. setelah 2 hari berada dalam dos, saya buka tenyata kondisi masih bagus. setelah saya pindah ke pot, sekarang tumbuh dengan sehat
Anonim (pembeli terverifikasi) –
baru brp hari di pindah media udah mati 🙁
Pentatok Kuncoro (pembeli terverifikasi) –
Agus Maulana (pembeli terverifikasi) –
Pengirimannya cepat, itu keren banget. Kondisi bibit saat diterima pun dalam keadaan baik. Sekarang tumbuh dengan baik di pot. Excellent
sylviana gita (pembeli terverifikasi) –
tanaman yang diterima kondisi masih segar
Desi ratnasari (pembeli terverifikasi) –
Pas di buka tanamannya masih bagus cantikk,,, makasihh