Anting putri (Wrigthia religiosa) adalah tanaman yang dengan rumpun bunga putih menjuntai ke bawah, seperti anting-anting. Tanaman ini berasal dari Thailand dan Vietnam dan menjadi salah satu tanaman berbunga yang cantik, menarik, dan harum di antara tanaman bunga tropis lainnya. Di luar negeri tanaman ini dikenal dengan nama lain water jasmine, wild water plum, wondrous wrightia, sacred buddhist, atau hanya wrightia saja.
Meskipun disebut sebagai water jasmine, tanaman ini tidak menyukai air yang menggenang. Tanaman ini dapat diletakkan pada tempat yang terkena sinar matahari langsung ataupun di bawah naungan. Anting putri memiliki daun dengan warna hijau agak kuning, bunganya memiliki warna putih yang sangat mirip bunga melati dan berbau harum. Bunganya muncul di balik dahan tanaman, dalam sekali muncul akan ada beberapa tungkai bunga.
Tanaman ini dapat dimanfaatkan sebagai tanaman obat karena akarnya dapat untuk mengobati penyakit kulit. Anting putri sangat disukai oleh kupu-kupu. Budidaya tanaman ini mudah, yaitu dilakukan dengan cara melakukan stek pucuk atau akar. Untuk menanamnya, gunakan pot dengan diamater 20-30 cm, gunakan media tanam yang baik, disiram seperlunya, dan lakukan pemotongan pada bagian batang agar tunas baru yang muncul lebih banyak. Lakukan pemupukan menggunakan pupuk kandang dan kompos dengan perbandingan 1:1.
Dina Sasanti (pembeli terverifikasi) –
Tanaman langka ini tumbuh kuncup hijaunya dan tampak segar
Ester galih (pembeli terverifikasi) –
Daunnya banyak dan tidak ada yg rontok bahkan pas sdh saya tanam lsg seger daunnya
Kazumi Takayama (Ruriko) (pembeli terverifikasi) –
Widyana Suryadinata (pembeli terverifikasi) –
tanaman diterima agak layu sekarang masih masa pemulihan