Paragon merupakan salah satu jenis jagung kuning yang dapat ditanam pada daerah dataran tinggi-rendah. Termasuk tanaman yang tahan terhadap penyakit bulai, karat, hawar daun maupun serangan virus. Produk dari Cap Benih Pertiwi ini dapat menghasilkan buah besar, berbentuk silindris dengan cita rasa yang manis.
Detail Produk:
- Nama: Jagung Manis Paragon
- Warna bulir: Kuning
- Jumlah baris: 14-16/tongkol
- Panjang tongkol: ±17-21 cm, diameter 5 cm
- Bobot: 370-430 gr/tongkol
- Kadar gula: ± 12% brix
- Masa panen: 66-69 HST
- Potensi hasil: ± 20-29 ton/ha
- Masa simpan: ± 4 hari setelah petik
Kemasan: 80 biji.