Benih Petunia Black Velvet dapat menghasilkan bunga yang indah berwarna hitam dengan pusat bunga berwarna buludru. Petunia bisa tumbuh baik jika ditanam pada tempat yang kondisi tanahnya subur dan memperoleh cahaya matahari yang cukup. Jenis tanaman hias ini marak dimanfaatkan sebagai tanaman penutup tanah pada halaman rumah atau taman serta sangat cantik dijadikan sebagai tanaman hias yang ditanam menggunakan pot atau keranjang gantung. Tinggi untuk tanamannya berkisar 15 sampai 30 cm dengan lebar 20 sampai 25 cm.
Petunia Black Velvet (Petunia x hibrida) mempunyai tampilan bunga yang terlihat elegan dengan bentuknya yang mirip seperti terompet berukuran sedang serta terdiri atas 5 kelopak bunga. Bunga ini termasuk tanaman dengan ciri pertumbuhannya yang menjuntai, berbatang kuat dengan banyak cabang. Dapat tumbuh secara kompak dan akan menghasilkan bunga 5 sampai 7 minggu setelah disemai. Petunia tergolong tanaman hias bunga yang dapat dibudidayakan pada daerah dataran tinggi juga rendah.
Isi: 15 biji/kemasan.