Nopatek merupakan fungisida organik yang dibuat dari bahan-bahan herba pilihan. Nopatek juga termasuk fungisida hayati karena dipadukan dengan cendawan atau jamur anti penyakit seperti Trichoderma sp. dan Gliocladium sp., sehingga daya kerjanya berlipat ganda dalam mengatasi penyakit tanaman.
Fungsi utama dari fungisida Nopatek adalah untuk mengendalikan berbagai macam penyakit yang disebabkan oleh jamur pathogen dan bakteri pada tanaman, seperti tanaman padi, palawija / sayuran, tanaman buah dan tanaman perkebunan.
Penyakit sasaran:
- Bercak daun.
- Busuk daun dan buah.
- Busuk akar dan batang.
- Virus kuning/gemini.
- Penyakit kresek.
- Penyakit merah pada tanaman padi.
- Layu fursarium, dan lain sebagainya.
Petunjuk Penggunaan:
Interval & waktu pengaplikasian:
- Untuk pencegahan: Terapkan 7 hari sekali.
- Untuk penanggulangan: Terapkan 5 hari sekali.
- Waktu pengaplikasian terbaik adalah pada waktu sore atau pagi hari.
Catatan:
- Kocok dahulu sebelum digunakan.
- Bisa digunakan bersama dengan pestisida kimia tapi tidak disarankan.
Berat bersih: 500ml.
Nani husain (pembeli terverifikasi) –
Ruth Meini Lumban Tobing (pembeli terverifikasi) –