Anggota keluarga Rutaceae ini merupakan produk lokal, berbeda dengan jeruk varian impor, kulit buahnya lebih tipis dengan warna hijau dan rasa buahnya asam. Walupun masam, manfaatnya sangat berlimpah. Biasa dipakai untuk penyedap masakan, campuran olahan minuman, obat herbal, hingga untuk keperluan mencuci.
Dari segi kesehatan, jeruk lemon bermanfaat untuk kesehatan liver, menstabilkan tekanan darah sehingga cocok untuk hipertensi, menyehatkan gigi, meredakan radang tenggorokan, baik untuk lancarnya sistem pernapasan, hingga mampu melawan penyakit kanker.
Spesifikasi Produk Jeruk Lemon Lokal
- Nama: Jeruk Lemon Lokal
- Nama ilmiah: Citrus sp
- Kondisi tempat tumbuh: Dataran rendah – menengah
- Penyinaran matahari: Full sun (sepanjang hari)
- Asal bibit: Okulasi
- Tinggi bibit: 40-50cm
- Tempat tanam: Pot berdiameter >60cm atau di tanah langsung
- Waktu berbuah: 1-2 th pasca tanam
Tips Perawatan:
- Gunakan tanah yang subur bercampur kompos 1 sampai 2 kg sebagai media di lubang tanam.
- Siramlah sehari sekali.
- Pupuklah minimal sekali dalam sebulan dengan NPK Daun ditabur di sekeliling media tanam.
- Gulma dibersihkan secara rutin.
Note: Semua jenis tanaman jeruk tidak bisa dikirim ke Luar Pulau Jawa.
RIZKI (pembeli terverifikasi) –
tanaman datang masih segar, kemasan rapi dan aman