Jenggot Musa (Titandsia usneoides) dsebut juga Jenggot Nabi/Spanish Moss, adalah tanaman epifit unik yang termasuk famili Bromeliaceae, dan tanaman yang paling kecil daripada Bromeliaceae yang lainnya. Habitat tanaman ini adalah tumbuh menggantung di dahan-dahan pohon.
Jenggot Musa merupakan tanaman yang berupa batang atau tunas yang sangat tipis dan meliuk-liuk, membentuk seperti mata rantai, yang memiliki daun dengan panjang 2 cm – 6 cm dan lebar 1 mm, sehingga tampak seperti jenggot. Tanaman ini sebenarnya berbunga, namun bunganya kecil dan tidak terlihat jelas ketika berbunga.
Bibit Jenggot Musa berasal dari pemisahan rumpun. Tanaman ini dapat tumbuh secara optimal di dataran tinggi, dengan kondisi suhu dingin sekitar 20⁰ C – 25⁰ C. Tidak diperlukan media tanam. Perlu disiram dua kali dalam sehari dengan spray dan dapat terkena sinar matahari langsung (full sun) maupun di tempat yang teduh (partial shade). Ukuran tanaman pada saat dikirim 40 cm – 60 cm dan dapat tumbuh hingga mencapai < 100 cm.
Yuni (pembeli terverifikasi) –
Tanamannya krn diiket oleh kawat. Jd pd hitam2… kyk gosong gt
admin –
Salam Bu Yuni, mohon maaf atas ketidaknyamanannya, boleh minta tolong dikirimkan email ke [email protected], terkait foto tanaman yang diterima Bu? Agar kami bisa bantu klaimkan ke pihak penjual. Terima kasih.