Tanaman Ginje merupakan tanaman asli Meksiko Selatan dan juga Amerika Tengah. Bisa kita kenali dari ciri-ciri bunganya yang berbentuk corong, berwarna kuning mencolok. Selain itu, daunnya lebar dan buah akan berubah warna dari hijau menjadi kehitaman jika sudah matang.
Tanaman Ginje mempunyai batang yang keras dan bergetah putih menyerupai putihnya susu, dengan tinggi rata-rata bisa mencapai 1,7meter. Selain dimanfaatkan sebagai tanaman pembatas maupun tanaman hias, tanaman ini juga sering dimanfaatkan sebagai obat tradisional. Meskipun tanaman Ginje memiliki rasa yang sedikit pahit, pedas dan beracun.
Detail Produk Ginje
- Spesies: Thevetia peruviana
- Keluarga: Apocynaceae
Tips Perawatan
- Tanaman ini membutuhkan intensitas cahaya matahari penuh
- Memperbanyaknya bisa dengan anakan atau dengan bijinya
- Sebaiknya menggunakan pupuk organik
- Jaga kelembapan tanahnya agar tidak terlalu kering