Sukulen Keris (Kalanchoe beharensis) atau biasa juga disebut tanaman telinga gajah merupakan jenis tanaman yang berasal dari Madagaskar. Tanaman ini memiliki daun yang berukuran besar dan panjangnya bisa mencapai sekitar 5 hingga 14 inci (12,5 – 35 cm) dengan lebar 3-14 inci (7,6 – 35 cm). Pada ujung dan tepian daun bentuknya runcing seperti keris. Daun berwarna hijau kecoklatan serta bentuknya segitiga.
Sukulen keris memiliki daun yang menarik sehingga dapat dijadikan sebagai koleksi tanaman hias baik dalam ruangan (indoor) maupun di luar ruangan (outdoor).
Tips Perawatan :
Seperti dengan jenis sukulen lainnya, sukulen keris juga harus disiram jika tanahnya sudah benar-benar kering. Tanaman ini tahan terhadap sinar matahari penuh, tetapi tetap saja tanaman ini lebih menyukai tempat yang teduh.
Spesifikasi Tanaman Sukulen Keris :
- Asal bibit : Stek daun
- Kebutuhan cahaya : Di bawah naungan
- Kebutuhan air : 1 kali seminggu
- Tinggi tanaman : Sekitar 3 meter
- Media tanam : Campuran media tanah, pasir dan kerikil kecil