Manaca (Brunfelsia uniflora) merupakan salah satu spesies tanaman hias dari genus bunga Brunfelsia (memiliki sekitar 50 spesies) yang termasuk dalam famili Solanaceae (kentang-kentangan). Brunfelsia sendiri sering disebut Raintree dan masih kerabat jauh dengan Petunia. Pembibitan tanaman ini dilakukan dengan cara cangkok.
Ciri khas dari tanaman Brufelsia adalah bentuk daunnya rata-rata oval dengan struktur sederhana dan tersusun rapi, bunganya cukup besar dengan lima kelopak bunga berwarna biru putih dengan bau harum menyengat yang khas. Manaca termasuk tanaman liar yang memiliki habitat di hutan dan semak belukar. Tanaman ini mengandung racun, jadi tidak dapat di konsumsi, baik oleh manusia maupun hewan.
Bibit Manaca berasal dari cangkok. Manaca dapat tumbuh dengan optimal di dataran rendah dan dataran tinggi, dengan suhu panas maupun dingin. Bunganya harum dan tercium sangat kuat. Jika ditanam di dalam pot, ukuran pot yang direkomendasikan adalah 20 cm – 30 cm dengan menggunakan tanah humus atau tanah kompos. Pemberian pupuk dilakukan 30 Hari sekali dengan menggunakan pupuk NPK Bunga.
Yosef Jimmi Saputra (pembeli terverifikasi) –