Bianglala merupakan salah satu jenis cabe hias dengan gradasi warna yang menarik. Saat muda buahnya berwarna hijau dan saat matang akan berubah warna menjadi ungu-merah menyala. Termasuk cabe yang mudah tumbuh, baik pada daerah dataran rendah hingga tinggi.
Cabe bianglala sering juga disebut sebagai cabe pelangi yang ideal dibudidayakan menggunakan polybag, pot ataupun dibudidayakan secara langsung di pekarangan. Buahnya berukuran panjang 2-3cm dengan diameter 0,6-0.8cm. Selain menjadi hiasan, cabe bianglala juga bisa dikonsumsi.
Spesifikasi Produk:
- Nama Varietas: Cabai ornament bianglala
- Produsen: PT. Bisi International, Tbk.
- Daya kecambah: 90%
- Kemurnian benih: 98%
- Warna buah: Hijau-ungu-merah
- Kadar air: maksimal 6%
- Diameter buah: 0.6-0.4kg/tanaman
- Panjang buah: 2-3cm
- Umur panen: 63-66HST
- Tingkat kepedasan: 30.000SHU
- Potensi hasil: 0.2-0.4kg/tanaman
- Kemasan: 30 Biji