Tanaman Kecombrang atau lebih dikenal di Indonesia dengan nama Honje termasuk jenis tanaman rempah yang mana semua bagiannya mulai dari bunga, buah dan bijinya bisa dijadikan bahan sayuran. Ciri dari tanaman ini mempunyai batang mirip dengan jahe dan lengkuas dan bisa tumbuh sampai 5 meter. Bunga kecombrang memiliki warna merah jambu hingga merah cerah, berdaging dan akan melengkung membalik saat mekar.
Kecombrang sudah lama dikenal sebagai tanaman yang penuh manfaat dengan dijadikan bumbu penyedap masakan di Indonesia. Di daerah Jawa, bunga Kecombrang dijadikan masakan dengan cara direbus atau dikukus dan kemudian dimakan dengan sambal atau sebagai bahan tambahan pecel. Selain itu, Kecombrang juga dimanfaatkan sebagai bumbu untuk masakan-masakan khas Sulawesi dan Sumatera. Kecombrang juga dapat dijadikan sabun dan obat untuk penyakit kulit, termasuk campak.
- Nama ilmiah : Etlingera elatior
- Daerah yang cocok : dataran rendah dengan suhu 30-35°C
- Ukuran diameter pot : 20-30 cm
- Tanah yang digunakan : tanah kompos atau tanah humus
- Penyinaran matahari : penyinaran matahari sepanjang hari
- Kebutuhan air : siram 1 kali dalam sehari
- Bibit tanaman : pemisahan rumpun
- Ukuran tanaman saat dikirim : 40-60 cm
- Aroma bunga : tidak ada
Pie Ing Lim (pembeli terverifikasi) –
Bibit kami terima dalam keaadan lumayan baik (tidak sepenuhnya layu), lalu kami pindahkan ke plastik pembibitan & tambahkan media tanam serta kami sirami setiap hari, akhirnya muncul tunas & daun baru (senangnya)….akan segera kami pindahkan ke Pot atau langsung di tanam di tanah supaya bisa berkembang lebih cepat dan baik
Brama (pembeli terverifikasi) –
Tanaman masih dalam keadaan segar ketika sampai
Kartini Panjaitan (pembeli terverifikasi) –
Tanti Y. (pembeli terverifikasi) –
Sesudah 2 hr di rumah, tanaman kering. Pdhl semua instruksi sudah dilakukan.
siti rahmawati,ssit (pembeli terverifikasi) –
BAIK