Tanaman Daun Inggu merupakan tanaman yang termasuk dalam keluarga Rutaceae. Tanaman ini memiliki ciri berbau aromatik serta rasa yang agak pahit, pedas, dan dingin. Tanaman Daun Inggu sering dimanfaatkan sebagai tanaman obat yang dipercaya berkhasiat dalam mengatasi penyakit seperti masuk angin, sakit gigi, kejang-kejang, liver, eksim, hepatitis, kulit bernanah, memar karena benturan, dll. Perlu diperhatikan bahwa wanita hamil dianjurkan untuk menghindari konsumsi tanaman ini karena dapat membahayakan janin.
Tanaman ini dapat diletakkan di bawah sinar matahari langsung. Tanaman Daun Inggu dapat tumbuh dengan baik di dataran rendah maupun dataran tinggi. Untuk menanamnya dalam pot, sebaiknya menggunakan pot yang berdiameter 20-30 cm. Tanaman ini berukuran 20-40 cm saat dikirim ke Anda.
Detail Tanaman Daun Inggu
- Nama ilmiah: Ruta angustifolia
- Asal bibit: stek batang
- Rekomendasi media tanam: tanah humus atau tanah kompos
- Intensitas penyiraman: satu kali dalam sehari
- Ukuran tanaman saat dewasa: sekitar 1,5 m
- Tips pemupukan: dilakukan sebulan sekali menggunakan pupuk NPK
heru sulistiyo (pembeli terverifikasi) –
barng sd ditrima, pengiriman cepat, smg tanamanya bermanfaat, trimaksih banyak …pak.
Widyana Suryadinata (pembeli terverifikasi) –
tanaman diterima kondisi baik dan sekat]rang dalam masa pemulihan