Kunir Putih (Curcuma alba rhizoma) merupakan tanaman hias dan tanaman obat. Daunnya yang indah yang membuat tanaman Kunir Putih disukai oleh banyak orang dan menjadikan Kunir Putih sebagai tanaman hias. Kunir Putih digunakan untuk rempah-rempah, tapi lebih dikhususkan sebagai salah satu jenis pengobatan.
Ciri-ciri dari Kunir Putih adalah batang semu dengan tinggi sekitar 2 cm yang di ujung batangnya akan mengeluarkan bunga sebanyak 4 – 16 kuntum. Tangkai daunnya mempunyai panjang 7 – 24 cm dengan helaian daun lanset berwarna hijau keputihan dan sedikit berambut keunguan. Akarnya berbau harum seperti kacang tanah.
Kunir Putih bermanfaat untuk:
- Obat sakit perut/diare;
- Penambah nafsu makan;
- Obat anti serangga;dan
- Sebagai bahan kosmetik (salah satunya untuk membuat bedak).
Bibit Kunir Putih berasal dari pemisahan rumpun. Dapat tumbuh secara optimal di dataran rendah maupun dataran tinggi dengan suhu panas maupun suhu dingin. Jika ditanam di pot, maka ukuran pot yang direkomendasikan adalah 20 cm – 30 cm. Media tanam yang digunakan adalah tanah humus atau tanah kompos. Cukup disiram satu kali dalam sehari dengan disimpan di tempat yang teduh dan tidak terkena matahari langsung (partial shade). Untuk pemberian pupuk dilakukan sekitar 30 hari sekali, dengan menggunakan pupuk NPK Daun. Ukuran tanaman pada saat dikirim sekitar 20 cm – 40 cm.
Ririn Mujianik (pembeli terverifikasi) –