Bunga Pisang Bali merupakan salah satu bunga yang memiliki habitat asli di Amerika Selatan. Di luar negeri, tanaman ini disebut sebagai Hanging Lobster Claws (Cakar Lobster Gantung). Bunga ini disebut Pisang Bali karena biasa digunakan untuk ornamen taman dengan gaya ciri khas Bali. Bunga yang dihasilkan terbilang sangat unik dan menarik jika dilihat dari jarak jauh karena menjuntai ke bawah dengan perpaduan warna merah dan kuning pada pinggirnya.
Tanaman ini dapat diletakkan di bawah sinar matahari langsung. Tanaman Pisang bali dapat tumbuh dengan baik di dataran rendah maupun dataran tinggi. Untuk menanamnya dalam pot, sebaiknya menggunakan pot yang berdiameter > 60 cm. Tanaman ini berukuran 40-60 cm saat dikirim ke Anda.
Detail Tanaman Pisang Bali
- Nama ilmiah: Heliconia rostrata
- Asal bibit: pemisahan rumpun
- Periode berbunga: beberapa kali dalam sebulan
- Jumlah kuntum per tanaman: belasan
- Rekomendasi media tanam: tanah humus atau tanah kompos
- Intensitas penyiraman: dua kali dalam sehari
- Ukuran tanaman saar dewasa: tinggi 100-200 cm
- Tips pemupukan: dilakukan 30 hari sekali menggunakan pupuk NPK