Tanaman Caladium (Caladium sp.) merupakan tanaman hias dari suku talas-talasan. Salah satu jenis tanaman Caladium adalah Caladium Bicolor ‘Pinkburst’ yang mempunyai 2 warna (bicolor) yaitu warna daun yang hijau dengan warna merah jambu di tengahnya. Tanaman Caladium jenis ini yang paling sering ditemukan di Indonesia. Bentuk daunnya sama seperti jenis Caladium lainnya. Perlu diperhatikan bahwa Caladium tidak boleh dikonsumsi karena semua bagian tubuhnya beracun.
- Daerah yang cocok : dataran rendah dengan suhu panas (30-35°C)
- Ukuran diameter pot : 20-30 cm
- Tanah yang digunakan : tanah kompos atau tanah humus
- Penyinaran matahari : penyinaran matahari di bawah naungan atau sinar teduh
- Kebutuhan air : siram 2 kali sehari
- Bibit tanaman : umbi
- Ukuran tanaman saat dikirim : 20-40 cm
- Pemupukan : per 30 hari sekali dengan pupuk NPK Daun
- Informasi tambahan : menyukai tempat lembab
Anonim (pembeli terverifikasi) –
tanaman tidak segar sampai di rumah, putus daunnya, tapi langsung ditanam, daun kecil nya masih eksis