King grass atau rumput raja merupakan tanaman perennial yang berasal dari Afrika Selatan. Tanaman ini merupakan hasil persilangan antara rumput gajah (Pennisetum purpureum) dengan rumput pearl millet (Pennisetum typhoides). Rumput raja menyerupai rumput gajah, namun lebih mudah ditanam, hasil produksi lebih banyak, dan dapat tumbuh di daerah dengan ketinggian sekitar 1500 meter di atas permukaan laut.
Rumput raja merupakan sumber pakan hijau yang paling baik untuk ternak ruminansia, seperti domba, sapi, dan kuda. Hasil produksi dapat mencapai 40 ton rumput segar per hektar lahan. Kandungan proteinnya lebih tinggi dibanding rumput gajah, selain itu mengandung lemak, abu, betakaroten, kalsium, dan fosfor.