Christmas cactus yang memiliki nama Latin Schlumbergera russelliana juga disebut juga dengan kaktus udang. Ada pula yang menyebutnya dengan nama kaktus natal sebab bisa dijadikan sebagai hadiah pada saat perayaan Natal.
Karakteristik tanaman ini tidaklah mirip dengan kaktus, tapi lebih kepada tanaman wijaya kusuma. Keunikan tanaman ini terletak pada daunnya yang berbentuk menyerupai capit kepiting. Terdapat beberapa jenis tanaman christmas cactus dan salah satunya ialah Orange Christmas Cactus. Sesuai dengan namanya, tanaman ini menghasilkan bunga berwarna jingga (orange).
Termasuk tanaman yang tumbuh pendek, sehingga cocok ditanam dalam pot atau pot gantung. Selain itu, christmas cactus ini dapat disimpan di dalam ruangan, hanya saja beberapa saat tanaman ini perlu dikeluarkan agar dapat cahaya matahari yang cukup.
Spesifikasi Tanaman:
- Nama Orange Christmas Cactus
- Asal bibit: Stek daun
- Kebutuhan air: 2x seminggu
- Kebutuhan cahaya: Teduh (di bawah naungan)
- Bunga: Muncul dari ujung tunasnya