Sukulen Red Beans (Peperomia graveolens ‘Ruby Glow’) merupakan salah satu tanaman yang berasal dari Ekuador Selatan (Amerika Serikat). Ketinggian tanaman ini bisa mencapai 2000-8000 mdpl dan memiliki habitat yang alami sehingga dapat beradaptasi dengan baik pada daerah pegunungan.
Tanaman ini memiliki tampilan yang menarik dengan varian warna merah maroon dan hijau. Daun yang bentuknya cekung seperti kerang, tetapi ada juga yang mengatakan mirip dengan perahu dengan tekstur daun yang mengkilap dan berdaging. Pada permukaan bagian atas daun berwarna hijau.
Sukulen red beans memiliki bunga yang menghasilkan warna putih kekuningan dengan pinggirannya berwarna putih. Disarankan agar menghindari jangkauan anak-anak maupun hewan peliharaan karena tanaman ini memiliki kandungan alkaloid yang berbahaya.
Spesifikasi Sukulen Red Beans :
- Asal bibit : Stek daun
- Kebutuhan cahaya : Di bawah naungan
- Penyiraman : 2 – 3 hari sekali