Benih Bawang Merah Lokananta adalah salah satu jenis bawang merah yang tahan terhadap penyakit layu fusarium juga ant. Memiliki buah yang bulat dengan ukuran sedang. Bawang merah seringkali dimanfaatkan sebagai bumbu pelengkap dalam berbagai macam masakan. Baik pada masakan yang ditumis, dimasak maupun dibakar. Selain itu, semua bagian dari bawang merah dapat dimanfaatkan termasuk daun dan kulitnya.
Bawang merah lokananta juga termasuk tanaman yang tahan terhadap hujan, sehingga cocok dibudidayakan pada daerah dataran rendah. Jenis bawang merah non hibrida ini, dapat menghasilkan buah dengan bobot berkisar 9 sampai 12 gram per buah. Bisa dipanen setelah berumur 65 sampai 70 hari yang berpotensi menghasilkan berkisar 19 sampai 26 ton per ha.
Isi: 500 biji per kemasan.