Benih Semangka Tafuma F1 termasuk salah satu jenis semangka hibrida yang tahan terhadap penyakit layu fusarium juga GSB. Tafuma merupakan semangka berkualitas, mudah berbuah dan tidak mudah retak ataupun pecah. Ideal ditanam pada daerah dataran rendah dan bisa dipanen setelah burumur kurang lebih 2 bulan dengan hasil panen 25 sampai 32 ton/ha. Semangka tafuma memiliki daging buah berwarna merah dengan tekstur renyah berair serta rasa yang manis. Buahnya berbentuk bulat dan kulit buahnya berwarna hijau muda hingga hijau tua.
Catatan:
Bobot (ukuran) buah, masa panen, hasil panen serta ketahanan tanaman terhadap penyakit, tergantung pada perawatan juga lingkungan tempat tanam.
Isi: 30 biji/paket.