Benih Tomat Karuna 10 gram – Bintang Asia menghasilkan jenis tomat berkualitas baik. Buah tomat yang dihasilkan berbentuk bulat dengan warna buah merah pada saat matang. Tomat karuna ini sebenarnya adalah tomat karina, hanya saja ada perubahan nama dari karina menjadi karuna.
Tomat (Solanum lycopersicum) berasal dari Amerika, dan termasuk tanaman yang memiliki siklus yang singkat. Tomat dapat tumbuh baik di dataran rendah maupun dataran tinggi. Cara penanamannya dengan penyemaian terlebih dulu, hingga tumbuh 4 daun sejati selanjutnya ditanam di media tanam.
Detail Produk Benih Tomat Karuna 10 gram – Bintang Asia
- Nama : Tomat Karuna
- Berat : 10 gram
- Masa panen : 60 – 70 hari
- Potensi : 2 kg – 3 kg per tanaman