Tanaman Krisan Pompon Pink memiliki bunga berwarna merah muda dan bentuk bunganya mirip dengan bunga Aster Pompon. Tanaman ini tumbuh rimbun dan bisa menghasilkan 5-7 bunga dalam satu tangkai sehingga sangat cocok ditanam di pot ataupun halam rumah. Selain karena bentuknya yang indah, bunga Krisan juga banyak digemari karena mengahasilkan aroma yang harum.
Tanaman Krisan merupakan tanaman berjenis perdu yang tumbuh menyemak. Bunga Krisan dapat tumbuh pada suhu 20-26oC dan membutuhkan kelembaban udara yang tinggi. Di Indonesia, tanaman Krisan dikenal pula dengan nama Seruni dan tergolong dalam bagian dari suku kenikir, famili Asteraceae.