Red crimson fountain grass (Pennisetum setaceum) adalah tanaman yang sering dimanfaatkan sebagai tanaman pembatas, bunga potong, tanaman hias dalam pot, tanaman tepi perairan, tanaman penutup tanah, dan lain-lain. Tanaman ini termasuk tumbuhan rumput perennial yang tumbuh berkelompok dalam rumpun.
Fountain grass toleran terhadap kondisi kering dan pertumbuhannya cepat hingga tingginya mencapai sekitar 100 cm. Tanaman ini dapat tumbuh subur pada lingkungan yang hangat dan daerah yang agak kering. Selain itu fountain grass tumbuh baik di tanah gembur, berpasir, dan tanah yang basah. Toleran terhadap pH tanah asam maupun basa. Fountain grass menyukai intensitas cahaya matahari penuh dan menengah serta tanah yang drainasenya baik.
I Made Sukamara (pembeli terverifikasi) –
agak layu krn kelamaan di ekspedisi. mudah2an hidup