Tanaman Sansevieria Bantel’s Sensation dengan nama ilmiah Sansevieria trifasciata ‘Bantel’s Sensation’ adalah salah satu jenis tanaman sansevieria yang unik. Tanaman ini memiliki bentuk daun yang memanjang ke atas dengan tegak namun lebih sempit jika dibandingkan sansevieria jenis lain. Tinggi daunnya dapat mencapai sekitar 90 cm dan memiliki ujung yang runcing. Daunnya memiliki garis vertikal yang warnanya putih, sehingga diberi nama sansevieria putih. Tanaman ini juga sering disebut lidah mertua atau tanaman ular.
Tanaman Sansevieria merupakan tanaman hias yang banyak ditanam di pekarangan atau taman. Anda dapat menanamnya pada pot dengan ukuran diameter 5 sampai 10 cm dengan kebutuhan sinar matahari penuh atau penyinaran sepanjang hari. Tanaman ini disukai banyak orang karena mudah tumbuh dan dirawat. Sansevieria dapat tumbuh optimal pada daerah dataran rendah. Selain digunakan sebagai tanaman hias, tanaman ini juga dimanfaatkan sebagai penyubur rambut, mengobati wasir, diabetes, dan kanker. Sedangkan seratnya dapat digunakan sebagai bahan pakaian. Sansevieria dapat menyerap bahan beracun seperti benzene, karbondioksida, formaldehyde, dan trichloroethylene. Di Jepang, Sansesievera dimanfaatkan sebagai penghilang bau pada perabotan rumah tangga.
Detail Tanaman
- Ukuran tanaman saat dikirim: < 20 cm
- Ukuran tanaman saat tumbuh besar: < 100 cm
- Asal bibit: tunas akar
Tips Perawatan
- Gunakan pupuk NPK Daun 30 hari sekali
- Siram sekali sehari
- Gunakan media tanam tanah kompos atau tanah humus