Bawang merah merupakan salah satu tumbuhan berupa umbi yang banyak digunakan dalam masakan. Tapi tahukah Anda? Tanaman dengan nama ilmiah Allium cepa L. var Aggregatum ini mengandung serat, asam folat, zat besi, kalsium, kalium, dan vitamin C serta ZPT (Zat Pengatur Tumbuh) berupa hormon giberilin dan auksin. Hormon giberilin dan auksin yang terdapat dalam bawang merah tergolong cukup tinggi, hormon inilah yang berperan penting sebagai perangsang tumbuh pada tanaman.
Di dalam dunia pertanian, selain pemberian pupuk dan media tanam yang baik, pemberian hormon perangsang pertumbuhan juga sangat diperlukan oleh tanaman. Pada umumnya, setiap tanaman memiliki hormon pertumbuhan alami sendiri tapi dalam jumlah yang terbatas / sedikit maka diperlukan hormon tambahan / ZPT agar tanaman mampu memproduksi hormon secara optimal.
Dewasa ini telah banyak produk-produk ZPT dijumpai di pasaran baik ZPT alami maupun sintetis. Meskipun mudah didapatkan, namun membuat ZPT sendiri di rumah tentunya lebih menghemat biaya. Salah satu cara yang bisa Anda gunakan adalah memanfaatkan umbi bawang merah.
Fungsi Auksin Pada Bawang Merah Sebagai Zat Perangsang Tumbuh
Hormon auksin berperan dalam merangsang pembesaran sel, pertumbuhan aksis longitudinal, dan sintesis DNA kromosom pada tanaman. Fungsinya adalah untuk merangsang pembentukan akar, contohnya pada stek dan cangkok. Selain itu, digunakan pula pada repotting tanaman, yaitu pemindahan tanaman. Bibit tanaman yang dipindahkan tanpa menggunakan polybag dengan cara pencabutan tentu saja akan mengalami pergerakan akar. Untuk memicu tumbuhnya kembali akar baru diperlukan hormon auksin. Hormon ini juga berperan dalam merangsang proses perkecambahan benih.
Fungsi Giberilin Pada Bawang Merah Sebagai Zat Perangsang Tumbuh
Hormon giberilin berperan dalam mengontrol pertumbuhan pada seluruh bagian tumbuhan, juga termasuk merangsang proses perkecmbahan biji.
Cara Membuat Ekstrak Bawang Merah Sebagai Zat Perangsang Alami
Berikut langkah-langkah membuat ZPT dari ekstrak bawang merah:
- Gunakan 10 hingga 15 siung umbi bawang merah, blender sampai halus.
- Tambahkan air bersih sebanyak 1 liter dan aduk hingga merata.
- Larutan tersebut disaring agar terpisah dari ampasnya. ZPT alami buatan sendiri siap digunakan.
Cara menggunakan
- Untuk stek batang
Buat larutan menggunakan 1 liter air bersih dicampur dengan 200cc ekstrak daun bawang merah. Bagian batang yang distek direndam selama 3-5 jam, tiriskan kemudian tanam batang stek. Bisa juga ekstrak bawang merah dioleskan pada bagian tumbuhnya akar.
- Untuk cangkok
Buat larutan dari 200 cc ekstrak bawang merah dicampur deengan air bersih sebanyak 1 liter. Oleskan larutan bawang merah pada bagian batang tanaman yang ingin dicangkok. Bungkuslah dengan sabut kelapa atau media tanam lainnya.
- Untuk penyemaian benih
Buat larutan dengan menggunakan 100cc larutan ekstrak bawang merah dicampur dengan 1 liter air hangat kuku. Rendam benih yang ingin ditanam selama 3-5 jam di dalam larutan yang telah dibuat. Tiriskan benih kemudian ditanam.
- Untuk pembibitan
Buat larutan dengan menggunakan 100cc ekstrak bawang merah dicampur dengan 100 liter air bersih. Rendam bibit tanaman yang ingin dipindahkan selama 10 menit kemudian ditanam.
Tersedia produk bawang merah di sini.
Mudah bukan? Selamat mecoba dan semoga berhasil 🙂
Informasi yg sangat berguna bagi saya. Karena selama ini saya menanam tanpa gunakan zat perangsang sehingga tanaman stek maupun benih yg ditanam hanya 50 % yg jadi.
Mantap sangat membantu yg baru pemula
Mantap saya akan mencoba nya..
Ini yang saya cari, terima kasih, akan saya coba
Kalau menurut saya dan sudah saya buktikan yaitu dengan menggiling bawang merah jadi halus dan dicampur bubuk ajinomoto. Kamudian bagian batang pohon mangga dicacah miring atau dilukai dan kemudian bagian batang yang dilukai tersebut dibaluri dengan bawang halus yg sudah bercampur vetsin tersebut. Silahkan mencoba, Insyaallah berhasil
Maaf waktu mencacah batang mangga tersebut apa yg sudah tumbuh atau batang stek yg mau ditanam bang
Bawang nya berapa banyak,dan Ajinomoto juga berapa banyak
Mantap saya akan mencobanya
Bagaimana caranya supaya lebih cepat pertumbuhannya benih dari biji bang…
Klo untuk sawo mz.. Setelah di baluri baweang halus itu apa bisa lebih singkat untuh pertumbuhan akar cangkok.
Cz saya amati itu sekitar setahun baru bisa untuk di pindah cangkok
Masak untuk pembibitan 100 CC larutan bawang di campur Dengan 100 liter air….????
berarti diblender semua ya ga usah dikupas? termasuk kulit dan akarnya? dan setelah dibuat bisa langsung digunakan ya tidak harus difermentasi dulu? terima kasih