Cara Merawat Bunga Anggrek Bulan di Pekarangan Rumah

Anggrek Bulan – Tanaman merupakan salah satu makluk hidup yang membutuhkan tempat tinggal, makan dan juga tempat untuk hidup. Salah satu tanaman yang banyak disukai adalah anggrek, mungkin salah satunya Anda. Anggrek sendiri memiliki banyak jenis dan ciri khas, dan anggrek yang akan dibahas disini yaitu Anggrek Bulan. Tanaman ini biasa juga disebut sebagai tanaman puspa pesona. Tahukah Anda? bahwa anggrek bulan atau puspa pesona merupakan tanaman atau bunga nasional Indonesia. Hal ini dikarenakan tanaman ini sangat cantik ketika mekar dan memiliki warna yang indah dan menawan.

Silahkan klik disini untuk melihat aneka bibit tanaman bunga anggrek yang kami jual.

Tanaman Anggrek Bulan

Tips Merawat Tanaman Anggrek Bulan

Mengurus dan merawat anggrek memang dikatakan tidak mudah. Tanaman anggrek membutuhkan sirkulasi udara yang tinggi, dengan begitu anggrek bulan sering ditanam menggantung di udara. Selain itu anggrek bulan membutuhkan sinar matahari yang cukup dan penyiraman yang sering. Anggrek disiram sebanyak 2 kali sehari dan jika suhu sedang panas maka 3 kali sehari. Tanaman anggrek membutuhkan kelembaban pada media hanya sekitar 70% sedangkan jika terlalu basah maka anggrek akan membusuk terkena bakteri atau jamur.

Sifat Anggrek Bulan

Karena sifat anggrek bulan merupakan tanaman yang epifit atau menumpang pada tumbuhan lainnya, sehingga gunakan saja pot menggantung yang disiapkan tanah dan nutrisinya seperti pupuk dan tanah yang gembur. Selain itu Anda juga bisa memberikan nutrisi seperti zat pengatur tumbuh yang bisa membantu tumbuh anggrek bulan lebih baik lagi. jika Anda tidak ingin sulit maka bisa meletetakan anggrek bulan di batang pohon besar di sebelah timur, maka anggrek bulan akan tumbuh dengan mandiri.

Anggrek bulan bisa tumbuh hingga berusia 8 bulan setelah itu baru bisa berbunga. Anda bisa melihat apakah anggrek tersebut tumbuh dengan baik dari daunnya. Daun pada tanaman anggrek berubah pucat dan jelek ketika pertumbuhannya jelek, maka saat berbungapun tidak akan secantik yang dibayangkan. Bahkan bisa saja anggrek bulan yang dirawat tidak dapat berbunga.

Anatomi Anggrek Bulan

Anggrek bulan memiliki tangkai benang sari yang sangat pendek. Penyerbukan anggrek bulan ini membutuhkan bantuan serangga yang menghisapnya. Bijinya juga sangat ringan tertiup angin dan juga berukuran sangat kecil. Sehingga anggrek bulan ini cukup mudah berkembang. Penyimpanan cadangan makanan pada anggrek bulan ada pada biji.

Ciri khas dari bunga anggrek adalah, bagian batang bunga yang justru hanya satu batang dan tumbuh keatas, selain itu ciri khas lainnya adalah akar bunga anggrek yang menempel pada batang atau tanaman lain. Bukan pada tanah seperti halnya tanaman pada umumnya. Sedangkan daunnya, daun bunga anggrek biasanya tumbuh lebat dan besarnya hanya 5-10 cm. Cukup besar untuk tanaman hias yang menghasilkan bunga. Terkahir, bunganya yang menjadi daya tarik sendiri, bunga anggrek bulan memiliki tiga penutup dan memiliki warna yang beragam. Selamat menanam bunga anggrek bulan Anda!

Silahkan klik disini untuk melihat aneka bibit tanaman bunga anggrek yang kami jual.

Untuk aneka bibit tanaman bunga lainnya bisa klik disini.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Butuh Bantuan? Chat di WA