Jenis-Jenis Pestisida Tanaman Berdasarkan Fungsi dan Bahannya

Kali ini bibitonline.com akan memberikan informasi mengenai jenis pestisida tanaman yang biasa digunakan oleh para petani atau pembudidaya tanaman baik itu tanaman hias, tanaman buah ataupun tanaman jenis lainnya. Pestisida sendiri merupakan sebutan untuk semua zat atau bahan kimia yang memiliki manfaat untuk membasmi hama yang mengganggu dan juga melindungi dari serangan lain seperti serangga, virus, jamur, bakteri dan lain-lain.

Istilah tersebut tidak hanya digunakan di bidang pertanian saja. Secara umum, pestisida digunakan untuk memberantas segala hama pengganggu seperti serangga atau binatang yang ada di dalam lingkungan rumah, gudang, tempat penyimpanan, perkantoran atau ditempat-tempat lainnya. Jenis pestisida tanaman sendiri dibagi kedalam beberapa jenis dan juga bisa dibagi berdasarkan fungsi ataupun berdasarkan bahan pembuatnya.

Jenis Pestisida Tanaman Berdasarkan Bahan Aktifnya

Pestisida Organik

Jenis pestisida yang satu ini menggunakan bahan aktif utama berupa bahan organik yang berasal dari hewan atau bagian dari tanaman. Contoh dari pestisida organik adalah neem oil yang menggunakan pohon mimba sebagai bahan aktif utama.

Pestisida Kimia

Jenis pertisida tanaman selanjutnya adalah pestisida kimia. Bisa kita lihat dari namanya kalau obat pengusir hama yang satu ini menggunakan campuran dari bahan-bahan kimia sebagai bahan utama.

Pestisida Elemen

Pestisida jenis ini menggunakan bahan-bahan dari alam sebagai bahan utama seperti sulfur dan bahan alam lainnya yang memiliki efek membunuh dan mengusir hama.

Lihat yuk semua produk pestisida yang kami jual disini.

Jenis Pestisida Tanaman Berdasarkan Fungsi Atau Sasaran

Insektisida

Jenis perstisida tanaman berdasarkan fungsi atau sasaran yang pertama adalah insektisida. Jenis insektisida merupakan jenis yang digunakan sebagai obat pengusir atau pemberantas hama serangga yang mengganggu tanaman seperti belalang, wereng, kepik, ulat dan hewan hama perusak tanaman lainnya.

Insektisida sendiri juga sering digunakan untuk memberantas serangga ataupun hewan  yang mengganggu didalam rumah, gudan ataupun ditempat lain. Contohnya adalah untuk mengusir dan membasmi serangga seperti nyamuk, rayap, kutu busuk dan juga semut.

Contoh isektisida: tiodan, basminon, basudin, dan diazinon. Klik disini untuk melihat semua produknya

Bakterisida

Selanjutnya ada bakterisida yang digunakan untuk mencegah atau memberantas virus dan bakteri yang bisa membunuh tanaman. Pada umumnya pemberian bakterisida digunakan untuk mencegah tanaman terjangkit virus dan bakteri berbahaya Karena jika sudah terjangkit, akan sulit untuk dihilangkan.

Contoh bakterisida: tetramycin.

Fungisida

Fungisida merupakan jenis pestisida tanaman yang digunakan untuk mencegah atau memberantas jamur pada tanaman seperti karat daun. Bercak pada daun, cacar daun dan busuk daun.

Contoh fungisida: carbendazim, tembaga oksiklorida, organomerkuri, natrium dikromat. Klik disini untuk melihat semua produknya.

Rodentisida

Jenis pestisida selanjutnya adalah rodentisida yang berfungsi sebagai pemberantas hama tanaman dari binatang pengerat seperti tikus atau mencit. Penggunaanya biasanya sebagai perangkap yang dicampurkan dengan makanan yang dimakan oleh tikus seperti jagung.

Nematisida

Nematisida merupakan jenis pestisida tanaman yang berguna untuk memberantas hama cacing terutama cacing nematoda yang dapat mengganggu pertumbuhan tanaman. Cacing jenis ini biasanya menyerang tanaman dibagian umbi atau akarnya. Kebanyakan penggunaan pestisida jenis ini untuk perkebunan lada dan juga kopi.

Contoh Nematisida: Vapam, DD, Dazomet

Herbisida

Pestisida yang terakhir adalah Herbisida yang berguna untuk memberantas tanaman pengganggu atau gulma seperti tanaman eceng gondok, alang-alang dan juga rerumputan yang bisa mengganggu pertumbuhan dari tanaman yang kita tanam.

Contoh herbisida: ammonium sulfonat, pentaklorofenol. Klik disini untuk melihat semua produknya.

Itulah jenis-jenis pestisida tanaman yang perlu Anda ketahui yang bisa dibagi berdasarkan fungsinya dan juga bahan aktif yang digunakan. Semoga informasi dari kami ini bisa bermanfaat bagi Anda.

Kami juga menjual aneka produk pestisida, klik disini untuk melihatnya.

2 thoughts on “Jenis-Jenis Pestisida Tanaman Berdasarkan Fungsi dan Bahannya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Butuh Bantuan? Chat di WA