Tanaman semak dari Afrika Selatan ini memiliki berbagai sebutan. Di daerah asalnya disebut sebagai Large Num-Num, di Ugandar serta Zulu disebut amatungulu, sedangkan di Afrika bagian lain disebut Noem-noem. Lalu, menyandang kata “natal” karena banyak ditemukan di Natal dan Eastern Cape.
Natal plum menghasilkan daun bundar yang berwarna hijau tua mengkilap. Kemudian bunganya sendiri seputih salju natal. Apalagi buahnya dapat dimakan langsung, walaupun sebenarnya lebih sering diolah menjadi selai, jelly, pie, maupun saus.
Tanaman yang satu ini cocok hidup di daerah pantai keren sifat tolerannya terhadap garam. Juga cocok menjadi koleksi tambahan tanaman bonsai Anda.
Spesifikasi Produk Tanaman Natal Plum
- Nama: Natal Plum
- Nama ilmiah: Carissa macrocarpa
- Kondisi tempat tumbuh: Dataran rendah, terutama daerah pinggiran pantai
- Penyinaran: Full sun (matahari sepanjang hari)
- Waktu berbuah: Sekitar 1 sampai 2 tahun pasca tanam
- Ukuran pot: Diameter > 60 cm
- Media tanam: Tanah humus
- Tinggi bibit: 40-60 cm
Tips Perawatan:
- Gunakan tanah yang subur bercampur kompos 1 sampai 2 kg sebagai media di lubang tanam.
- Siramlah sehari sekali.
- Pupuklah minimal sekali dalam sebulan dengan NPK Daun ditabur di sekeliling media tanam.
- Gulma dibersihkan secara rutin.