Topiary, Praktik Seni Tanaman Hias yang Menarik Dicoba

Di dunia ini ada banyak keindahan yang belum terekam oleh mata kita secara langsung, Anda setuju? Salah satunya adalah seni topiary atau karya seni pangkas tanaman, bisa juga disebut seni mengukir tanaman, seni memahat tanaman. Seni ini melibatkan kegiatan membentuk tanaman hias menjadi satu bentuk figur yang unik dan kreatif dengan cara memangkasnya. Para penggemar tanaman hias di dunia tidak akan bisa melewatkan seni yang melibatkan tanaman hias menjadi suatu ornamen penghias di kebun mereka yang satu ini.

Di karya seni topiary ada banyak figur kreatif yang bisa dibuat, umumnya para ‘pemahat tanaman’ (tanaman hias yang biasanya dipahat atau dibentuk adalah krokot, coleus, dll) adalah berbagai bentuk hewan (misal naga, kupu-kupu, hewan lumba-lumba, burung), bangunan penting (misal bentuk candi, istana, gerbang), bahkan kegiatan manusia sampai bentuk-bentuk abstrak menakjubkan. Untuk produknya silahkan Klik disini.

Silakan lihat contoh-contoh hasil karya seni tanaman berikut ini:

Bentuk Bidang Sederhana

 

Topiary Bentuk Burung Hantu

 

Topiary Bentuk Hati “Love”
Topiary bentuk para musisi di Shanghai Century Park Musician
Topiary Bentuk Burung
Topiary Hewan Jerapah
Topiary bertajuk “Christmas Pudding”
Topiary bentuk Kupu-Kupu
Topiary di Olympiade China lalu
Topiary Hewan Babi di UK

Topiary banyak diterapkan di bangunan-bangunan kerajaan (istana-istana) atau gedung-gedung besar dan penting di seluruh dunia. Salah satu tempat dimana Anda dapat menemukan hasil karya topiary tingkat tinggi adalah di Inggris (Levens Hall) dan di Prancis (Chateau de Villandry).

Ada banyak seniman topiary yang terkenal di dunia, salah satu yang paling tenar adalah David Edwards (71). Beliau dengan mudahnya dapat mengubah semak-semak menjadi patung-patung yang nampak seperti hidup! Edwards mengatakan, untuk membentuk suatu tanaman hias daun tidaklah sulit. Yang dibutuhkan adalah kesabaran tinggi dan juga tanaman hias daun yang menjadi material penting. Tanaman yang cocok adalah tanaman yang toleran terhadap perubahan cuaca, dan pertumbuhan sedang s/d cepat, dan mudah penanamannya. Semak lebih baik.

Untungnya, dengan Anda mengunjungi toko online kami ini Anda dapat menemukan tanaman hias tertentu yang cocok untuk praktik seni tanaman atau topiary. Di web ini kami menjual beberapa jenis tanaman hias daun yang cocok jika Anda ingin mencoba praktik topary, misalnya krokot, coleus, tanaman taiwan.

Selamat mencoba dan selamat berkarya seni! ?

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Butuh Bantuan? Chat di WA